WASPADA : Modus Penipuan Mengatasnamakan PO Safari Dharma Raya Semarang

PO Safari Dharma Raya Semarang adalah salah satu perusahaan otobus yang melayani transportasi antar kota, khususnya di Jawa Tengah. Dikenal dengan pelayanan yang cukup baik, PO ini sering digunakan oleh banyak orang yang ingin melakukan perjalanan jarak jauh. Namun, belakangan muncul sejumlah laporan mengenai penipuan yang melibatkan nomor handphone yang diduga berasal dari pihak yang mengaku sebagai perwakilan PO Safari Dharma Raya.


Saya adalah salah satu korban penipuan dari oknum Agen PO. Safari Dharma Raya Semarang.  Kejadian pada tanggal 21 februari 2025, pada saat saya ingin booking tiket jurusan Semarang - Denpasar bali, dengan menghubungi No. Hp yang tertera di Google Map Bisnis Po. Safari Dharma Raya yang beralamat di Jalan Dokter Cipto No.82a, Sarirejo, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang, Jawa Tengah 50124, Nomor : 0859-4678-2776 : 


Safari Dharma Raya


Terjadi percakapan pemesanan tiket untuk berangkat hari itu juga. Dan memberikan no.Virtual account yang mengatasnamakan Po. Safari Dharma Raya. Berikut Nomor yang diberikan oleh pelaku :


BANK : BCA

NAMA : SAFARI DHARMA RAYA

NO.VIRTUAL ACCOUNT : 38012082177891823

Setelah diberikan nomor rekening tersebut, saya melakukan transfer, akan tetapi tidak bisa dan saya konfrimasi kalau virtual account tidak bisa, dan diminta untuk ganti rekening saja, dan diberikan rekening kedua dengan data sebagai berikut : 


BANK : BRI

NAMA : AHMAD DIMAS NURFARIZ

NO. REKENING : 486201060084535


Dikarenakan hari itu juga saya harus dapat bis untuk tujuan Denpasar bali, saya langsung mentransfer kerekening tersebut. Setelah transfer saya bersiap-siap untuk menuju Agen Po. Safari Dharma Raya di Dr. Cipto.



Setelah saya sampai di agen dan menukar tiket dengan menunjukan bukti transfer, petugas yang jaga bilang kalau tidak ada pesanan tersebut dan tidak ada rekening yang dimaksud. Setelah saya konfrimasi lebih lanjut, bahwa nomor tersebut memang bukan nomor dari PO. Safari Dharma Raya, dan memang sudah beberapa orang kena tipu nomor tersebut. 


Dari situ saya mempertanyakan, kenapa nomor yang bukan milik bus tersebut bisa di tampilkan di google bisnisnya dan sudah memakan korban juga sebelum saya. Petugas Po Safari menjawab , kalau nomor itu sudah dilaporkan ke pusat tapi masih ada terus.

Saya sangat kecewa sekali dengan kejadian itu , saya harus rugi uang yang sudah saya transfer. 

Mohon dari Pihak Po. Safari Dharma Raya, menjadi bahan evaluasi kedepanya, agar citra dan nama baik PO. Safari Dharma Raya tidak tercoreng oleh oknum-oknum agen yang menagtasnamakan po. Safari Dharma Raya.


Semoga dengan kejadian ini menjadi warning bagi teman2, jangan langsung percaya dengan nomor yang tertera di Google Map bisnis, banyak nomor yang tidak valid alias bodong alias penipuan, tapi tidak semuanya nomor yang di map bohong, ada juga yang valid atau asli , kita wajib seleksi dan konfrimasi lebih lanjut sebelum melakukan transaksi.


Kantor Pusat Resmi Po Safari Dharma Raya Alamat : Jl. Diponegoro No. 25, Temanggung , Jawa Tengah Telp : ( 0293 ) 491195, 491624

Kesimpulan : 

Penipuan dengan menggunakan nomor handphone yang mengatasnamakan PO Safari Dharma Raya Semarang adalah masalah serius yang dapat merugikan banyak orang. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk selalu waspada dan memverifikasi segala informasi yang diterima.

Jangan mudah tergoda dengan tawaran yang terdengar terlalu bagus dan pastikan Anda hanya melakukan transaksi melalui saluran yang resmi. Jika Anda merasa telah menjadi korban, segera ambil tindakan untuk melaporkan kejadian tersebut dan menghentikan kerugian lebih lanjut



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url